Tujuan dan Manfaat Aplikasi Canva Sebagai Media Belajar Yang Efektif
Media pembelajaran merupakan suatu alat yang bisa dilihat secara fisik untuk digunakan dalam menyampaikan materi dalam suatu pembelajaran. Secara garis besar media diartikan dengan acuan belajar atau sumber informasi yang mengandung materi dilingkungan pelajar agar para pelajar lebih semangat untuk belajar
Aplikasi Canva Sebagai Media Pembelajaran
Pengertian Aplikasi Canva - Aplikasi Canva adalah salah satu aplikasi desain visual yang sangat mudah untuk digunakan oleh para pengguna, bahkan bagi pemula sekali pun. Aplikasi Canva memberikan fitur yang menarik untuk konten visual yang ingin dibuat oleh pengguna, sehingga pengguna dapat berkreasi sekreatif mungkin
Tujuan Aplikasi Canva
Tujuan Canva bertujuan untuk memudahkan penggunanya untuk melakukan kreativitas, dengan berbagai fitur yang diterapkan canva menjadi salah satu aplikasi desain yang sangat mudah untuk dipelajari. Tidak harus ahli untuk menggunakan aplikasi canva bahkan orang yang mau belajar pun bisa langsung mempelajari diaplikasi itu tersebut. Berikut tujuan di antaranya adalah:
a. Memberi pengalaman desain media pembelajaran.
b. Memberikan kita keperluan digital maupun fisik.
c. Membantu para pengguna untuk menciptakan berbagai konten visual.
d. Membantu para pengguna dengan lebih mudah berkreasi.
e. Menggali informasi.
Keistimewaan aplikasi Canva adalah disukai oleh banyak pengguna, termasuk pengguna yang masih belajar menggunakan aplikasi tersebut. Menggunakan aplikasi Canva sebagai media pembelajaran berbasis elektronik sangat memudahkan bagi pengguna untuk menciptakan berbagai bentuk media pembelajaran
Manfaat Aplikasi Canva
Sebelumnya juga sudah dijelaskan bahwa aplikasi Canva dikenal sebagai alat untuk pembuatan media visual yang sangat mudah, dengan berbagai fitur yang telah diberikan di aplikasi Canva tersebut. Aplikasi canva memberikan banyak manfaat sebagai berikut:
a. Canva menyediakan fitur kustomisasi teks
b. Terdapat ratusan icon dan ilustrasi
c. Pilihan background yang bervariasi
d. Dengan adanya Canva para pengguna dapat melakukan desain visual dengan mudah
Keuntungan Aplikasi Canva
a. Di Canva sangat memudahkan kita untuk membuat media pembelajaran.
b. Canva bisa diakses di berbagai platform melalui pc, laptop, dan mobile.
c. Kita bisa membuat desain poster atau logo unik dan video pembelajaran yang menarik dengan mudah.
d. Di Canva dapat dibuat secara instan, karena template tersedia dengan gratis dan bisa diunduh dengan cara beragam.
e. Tersedia fitur save otomatis.
f. Canva juga memudahkan kita untuk mendesain berbagai media visual lainnya yang seperti kita inginkan mudah
Kekurangan Canva
a. Canva hanya bisa diakses menggunakan internet.
b. Dari berbagai template yang tersedia, fitur yang baru atau unik hanya bisa diakses oleh akun premium atau reguler mode.
c. Belum tersedianya fitur insert tabel pada Canva.
d. Pada pembuatan video akan memakan waktu yang lama dalam proses maupun pengunduhan